SPIRIT 2011

SPIRIT ONLINE

UN 2011: 18-21 April 2011, dengan Formula Baru

Pemerintah pusat melalui Kementerian Pendidikan Nasional telah menetapkan jadwal ujian nasional (UN) 2011.

Menurut Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan Nasional, Mansyur Ramli, UJian Nasional (UN) untuk tingkat SMA/MA/SMK dijadwalkan pada tanggal 18 April hingga 21 April 2011.

Selain itu, pihak Mendiknas menjadwalkan UN susulannya pada 25-28 April 2011. Ujian susulan hanya dapat diikuti oleh siswa yang berhalangan ikut UN seminggu sebelumnya.

Pengumuman hasil UN oleh sekolah dijadwalkan tanggal 16 Mei 2011. Bagi sekolah kejuruan menurut Mansyur Ali, pihak sekolah harus melaksanakan Ujian Nasional Kompetensi keahlian Kejuruan satu bulan sebelum UN dimulai.

M NUH, Mendiknas, juga mengatakan bahwa tahun 2011 Ujian Nasional (UN) akan tetap dilaksanakan sesuai hasil Panitia Kerja (Panja) DPR RI yaitu dengan formula baru.

Kemendiknas sudah memutuskan formula baru UN 2011 dengan mempertimbangkan kesinambungan proses pendidikan untuk menciptakan integrasi vertikal sosial dan integrasi ke wilayahan.

M NUH Mendiknas pada reporter Suara Surabaya di Jakarta, Jumat (31/12) mengatakan, formula baru UN ini dengan mempertimbangkan aspek kognitif afektif dan psikomotorik.

Formula baru UN 2011 dengan bobot 60 % nilai UN dan 40% persen nilai ujian sekolah, dengan mempertimbangkan prestasi siswa dari kelas 1 sampai kelas 3 di jenjangnya. Tahun ini formula UN juga menetapkan tidak ada lagi ujian ulangan dan nilai minimum perserta didik diangka minimal 4 dengan rata rata 5,5. Bagi peserta UN yang gagal bisa mengikuti program setaraan.

Source: Berbagai Sumber.

Leave a comment